Home » , , » Jaga Kesehatan Kulit Dengan 7 Makanan Ini

Jaga Kesehatan Kulit Dengan 7 Makanan Ini

Tips Sehat dan Cantik - Saat ini banyak sekali jumlah makanan yang tersedia. Mulai dari makanan yang biasa, sampai ke makanan yang sangat enak pun ada didunia ini. Anda juga tahu bahwa makanan yang enak itu sangat banyak macamnya, namun hanya sedikit saja makanan enak yang mempunyai dampak baik terhadap tubuh terutama untuk kesehatan kulit Anda.

Setiap makanan yang Anda konsumsi tentu saja mempunyai peranan yang sangat penting dalam kesehatan tubuh, termasuk juga untuk kesehatan kulit Anda. Oleh karena itu sangatlah penting untuk memerhatikan setiap makanan yang akan masuk kedalam perut Anda. Bila Anda bingung makanan apa saja yang baik untuk kesehatan kulit, berikut telah kami sajikan untuk Anda mengenai 7 makanan lezat yang mampu mempercantik kulit Anda dari dalam.

1. Buah-buahan
Tidak ada yang mengherankan bila buah-buahan selalu masuk pada daftar makanan sehat. Karena seperti yang Anda ketahui bahwa buah-buahan itu kaya akan nutrisi yang baik untuk tubuh. Untuk membuat kulit Anda terasa lebih mulus dan sehat, cobalah untuk mengonsumsi buah-buahan yang berwarna ungu. Hal ini dikarenakan buah-buahan seperti hal nya anggur dan blackberry kaya akan kandungan antioksidan yang mampu memerangi kerusakan kulit yang diakibatkan oleh radikal bebas. Selain itu, buah-buahan tersebut juga berguna untuk menjaga kulit dari proses penuaan dini.

2. Biji rami
Tahukah Anda bahwa biji rami itu kaya akan omega 3 lho. Kandungan nutrisi tersebut sangat penting dalam mencegah timbulnya bintik-bintik dan garis halus. Sebuah studi telah menunjukkan bahwa mengonsumsi biji rami secara rutin dapat meringankan kulit dari iritasi serta membantu kulit agar terlihat lebih segar dan lembut.

3. Cokelat
Cokelat adalah salah satu makanan enak yang selalu diidentikan dengan kasih sayang. Selain enak cokelat juga baik untuk kulit Anda. Meskipun banyak yang beranggapan bahwa cokelat itu dapat menimbulkan jerawat, akan tetapi makan cokelat itu dapat meningkatkan asupan flavonol yang nantinya akan membuat kulit tampak lebih cantik. Hanya saja mengonsumsi cokelatnya jangan terlalu berlebihan ya.

4. Biji bunga matahari
Didalam biji bunga matahari terdapat vitamin E yang berfungsi untuk membantu melindungi kulit dari kerusakan yang diakibatkan oleh teriknya matahari. Bila Anda termasuk orang yang suka ngemil, Anda bisa menjadikan biji bunga matahari sebagai teman ngemil Anda yang menyehatkan.

5. Tomat
Sebagian orang beranggapan bahwa tomat itu tidak baik untuk kulit karena dapat menimbulkan masalah jerawat. Padahal, tomat itu merupakan salah satu sumber antioksidan yakni lycopene yang dapat membantu meningkatkan kesehatan kulit sekaligus membantu melindungi kulit dari pigmentasi.

6. Yogurt
Salah satu makanan ringan yang menyehatkan selain biji bunga matahari adalah yogurt. Didalam yogurt terdapat sejumlah protein yang dapat membantu kulit Anda dalam melawan timbulnya keriput dan juga garis-garis halus.

7. Bayam
Untuk kesehatan, sayur bayam memang tidak perlu diragukan lagi khasiatnya. Sayur bayam kaya akan nutrisi yang meliputi vitamin E, zat besi, asam folat, serat, magnesium, vitamin A, protein nabati, vitamin C, dan klorofil yang semuanya baik untuk kesehatan kulit. Makanlah bayam secara rutin supaya manfaatnya bisa diperoleh lebih maksimal.

Konsumsilah salah satu dari ke-7 makanan diatas secara rutin dan dalam batas sewajarnya. Jangan lupa juga penuhi kebutuhan cairan tubuh Anda dengan memperbanyak mengonsumsi air putih. Semoga bermanfaat…

0 komentar:

Posting Komentar